Hari Kusta Sedunia 28 Januari 2024 - SDN 16 Salama
Hari Kusta Sedunia diperingati pada hari Minggu terakhir bulan Januari setiap tahunnya. Tahun ini, hari Minggu terakhir Januari 2024 bertepatan tanggal 28 Januari. Dengan begitu, Hari Kusta Sedunia tahun ini jatuh pada 28 Januari 2024.
Peringatan Hari Kusta Sedunia bertujuan menciptakan kesadaran tentang penyakit menular ini. Penyakit kusta dipercaya sudah tidak ada di negara-negara maju.
Melansir National Today, kusta disebut juga penyakit hansen. Kusta adalah penyakit menular karena bakteri yang menyerang sistem saraf tubuh manusia.
Penyakit kusta menyerang tangan, kaki, dan wajah. Bakteri mycobacterium leprae bisa menyebar melalui droplet atau percikan air liur penderitanya.
Kusta adalah infeksi bakteri jangka panjang yang menyebabkan kerusakan permanen. Kusta pada saraf, pernapasan, kulit, dan mata tidak dapat diperbaiki.
Seseorang yang menderita kusta tidak bisa merasakan sensasi apa pun di daerah yang terkena. Penderitanya juga tidak dapat merasakan rasa sakit di daerah itu.
Kondisi ini membuat penderitanya tidak menyadari cedera atau luka yang dialami. Kondisi terburuk bisa mengakibatkan si penderita kehilangan anggota tubuh.