Pembelajaran Mulok "Aksara Mbojo" Kelas 5 - SDN 16 Salama
Kota Bima (16/1) - Siswa kelas 5 mempelajari aksara mbojo. Aksara mbojo terus diberdayakan guna mengenalkan warisan peninggalan sejarah mbojo. Kali ini ibu Miftuhalisa mengajarkan pembuatan kalimat dengan aksara mbojo. Sebelumnya siswa telah diberi tugas untuk menuliskan kalimat kedalam aksara mbojo. Hari ini siswa mempraktekkannnya dengan menulis dipapan tulis dan membacanya tanpa teks. Semangat sekolah dalam menggalakkan siswa kenal dan memahami aksara mbojo. Merupakan sumber motivasi dan inspirasi bagi generasi masa kini agar menapaki perjalanan yang selalu melirik kearifan lokal.