Pembelajaran "Organ Penghasil Suara Manusia" Kelas 5 - SDN 16 Salama
Kota Bima (12/1) - Pelajaran seni musik siswa kelas 5 yakni mengenal organ-organ penghasil suara pada manusia. Perlu diketahui bahawa suara yang kita hasilkan, terdapat peran organ-organ tubuh kita yang bekerja menghasilkan suara tersebut. Maka ibu Miftuhalisa memberikan pengenalan kepada siswa kelas 5 mengenai organ penghasil suara. Suara yang dihasilkan manusia berasal dari sumber bunyi yang ada dalam tubuhnya. Beberapa organ penghasil suara, yakni udara dari paru-paru; pita suara; rongga resonansi di tenggorokan, mulut, dan hidung. Ada banyak organ-organ yang ikut berperan dalam menghasilkan suara kita. Tentu kita harus menjaga organ-organ tersebut agar selalu sehat dan menghasilkan suara yang indah/stabil.