Pembelajaran "Gerakan Meniru Pesawat Terbang" Kelas 3 - SDN 16 Salama

Kota Bima (9/1) - Hari ini siswa kelas 3 melakukan kegiatan praktik menirukan pesawat terbang. Gerakan sikap pesawat terbang adalah cara untuk melatih keseimbangan yang mudah dilakukan. Gerakan sikap kapal terbang bisa dilakukan dengan mudah di mana saja baik di rumah atau di sekolah. Bahkan gerakan ini bisa memberikan banyak manfaat, bukan hanya terkait keseimbangan saja. Dengan latihan ini juga, siswa bisa mengetahui antara kaki kanan dan kiri mana yang lebih kuat. Untuk bisa melakukan gerakan ini dengan baik dan sempurna, siswa membutuhkan kaki yang kuat. Kaki yang kuat akan membantu untuk bertahan pada gerakan kapal terbang lebih lama. Memiliki kaki yang kuat juga akan memberikan banyak dampak baik.

Cara Melakukan Sikap Kapal Terbang
1. Mengatur posisi badan dengan berdiri tegak.
2. Kemudian rentangkan kedua tangan ke arah samping kanan dan kiri.
3. Lanjutkan dengan mengangkat salah satu kaki ke arah belakang.
4. Sedangkan kaki lainnya akan berguna sebagai tumpuan yang tetap berpijak di tanah atau lantai.
5. Bungkukkan badan ke arah depan sampai posisinya lurus dengan kaki yang diangkat ke arah belakang.
6. Selama melakukan gerakan itu, pastikan pandangan mata tetap lurus ke depan.
7. Tahan posisi kapal terbang itu selama beberapa hitungan, sesuai dengan kekuatan kaki teman-teman.
8. Setelah cukup, turunkan kaki perlahan dan kembalikan posisi tubuh seperti semula.
9. Lakukan gerakan yang sama dengan menggunakan sisi kaki lainnya untuk menjadi tumpuan.