Kunjungan Perpustakaan SDN 16 Salama Kota Bima
Kunjungan Perpustakaan merupakan kegiatan rutin SDN 16 Salama Kota Bima yang dilaksanakan setiap hari Selasa pada jam 09.00 atau jam istirahat. Kunjungan perpustakaan merupakan kegiatan datang ke perpustakaan untuk melakukan kegiatan seperti proses pembelajaran atau tugas sekolah dapat terselesaikan, pengetahuan bertambah, dan hasil akhirnya, prestasi belajar meningkat.
Perpustakaan sekolah pada hakikatnya diadakan untuk memupuk dan menumbuhkembangkan minat serta bakat siswa dan guru untuk membaca dan menulis, memperkenalkan teknologi informasi, dan membiasakan mengakses informasi secara mandiri. Kegiatan ini juga mengajarkan siswa untuk Bertanggungjawab atas koleksi yang rusak/hilang saat peminjaman dan menerima sanksi yang berlaku. Menjaga keamanan fasilitas yang disediakan perpustakaan. Dilarang makan dan minum di ruang perpustakaan Manfaat yang didapat dari perpustakaan sekolah, antara lain: Menimbulkan kecintaan para siswa terhadap budaya minat baca. Memperkaya pengalaman belajar selain di ruang kelas. Menanamkan kebiasaan belajar mandiri dan belajar sepanjang hayat.