Upacara Bendera SDN 16 Salama Kota Bima

   Upacara di SDN 16 Salama Kota Bima merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Senin yang diikuti oleh seluruh Pendidik, Tenaga Kependidikan dan siswa SDN 16 Salama Kota Bima.  Ibu Nurmaidah, S.Pd bertindak sebagai Pembina Upacara. Pelaksana upacara bendera hari ini adalah siswa kelas 6 yang dibimbing oleh guru kelas 6 Ibu Atriani, S.Pd. Dalam amanat upacara Ibu Nurmaidah, S.Pd memberikan apresiasi dan applause kepada petugas upacara hari ini yang memberikan tampilan yang bagus dengan pakaian yang berbeda dari biasanya. Selain itu Ibu Nurmaidah menghimbau kepada siswa untuk selalu menjaga kesehatannya, karena wilayah kita sekarang sedang memasuki musim penghujan. 

  Upacara Bendera Rutin adalah momen penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Lebih dari sekadar rutinitas, upacara ini membantu mengajarkan nilai-nilai kebangsaan, meningkatkan rasa kehormatan, mempererat hubungan, dan memupuk disiplin. Selain itu dalam mengikuti kegiatan upacara bendera, peserta upacara harus kompak dalam mengikuti aturan dan aba-aba dari petugas upacara. Menunjukkan kebersamaan selama mengikuti upacara, seluruh peserta upacara merasakan hal yang sama, wajib mengikuti susunan upacara dari awal sampai akhir.