Kegiatan Pembelajaran Seni Musik Untuk Kelas 2B SDN 16 Salama Kota Bima
SABTU ( 31/01/2026 ) Siswa belajar menyanyikan dan memainkan alat musik pianika dengan lagu Hymne Guru secara bertahap dan penuh antusias. Kegiatan diawali dengan pengenalan nada dan irama lagu, kemudian dilanjutkan dengan latihan meniup dan menekan tuts pianika sesuai notasi yang benar. Siswa juga dilatih untuk menyanyikan lagu dengan intonasi dan artikulasi yang tepat sambil mengiringi permainan pianika. Melalui kegiatan ini, siswa mampu meningkatkan keterampilan bermusik, melatih koordinasi, serta menumbuhkan rasa penghargaan dan hormat kepada guru melalui penghayatan makna lagu Hymne Guru.