Menaati Aturan Di Sekitarku Kelas 2 SDN 16 Salama Kota Bima
Kegiatan Belajar Mengajar hari ini membahas tentang menaati aturan di rumah, siswa belajar mengenai jenis aturan yang berlaku di rumah, seperti :
- Merapikan tempat tidur
- Mencuci piring
- Bangun tidur tepat waktu
- Makan dengan tertib
- Merapikan mainan
- Tidur sesuai jam malam
- Meminta ijin saat keluar rumah
- belajar di jam belajar
Tujuan dari pembelajaran ini agar siswa dapat mengidentifikasi aturan di rumah sehingga dengan bimbingan orang tua dan guru siswa dapat melaksanakannya dengan baik.