Pembelajaran Bahasa Inggris Kelas 3 SDN 16 Salama Kota Bima
Kamis, 24 Oktober 2024, Anak-anak Kelas 3 mempelajari mengenai penggunaan kalimat tanya(?) dalam bahasa inggris seperti kalimat do you like. Kalimat tanya atau introgative sentence adalah salah satu bentuk kalimat dalam Bahasa Inggris. Fungsi dari kalimat tanya adalah menanyakan sesuatu hal. Ibu Nurhaidah memberikan beberapa contoh penggunaan kalimat tanya dalam kalimat seperti, Do you like playing badminton? dan menjelaskan kapan kalimat tersebut digunakan dan pada siapa kalimat tersebut ditujukkan. PAda akhir kegiatan guru memberikan beberapa latihan soal mengenai materi yang telah disampaikan yang bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pemahaman siswa tentang materi hari ini. Melalui pembelajaran ini diharapkan siswa dapat mengetahui kapan kalimat tanya digunakan.