"Pengurangan bilangan cacah dengan cara meminjam dan bersusun" Matematika Kelas 3 SDN 16 Salama Kota Bima
Pengurangan dalam matematika berarti Anda mengambil sesuatu dari suatu kelompok atau sejumlah benda . Jika dikurangi, yang tersisa dalam kelompok menjadi lebih sedikit. Sama dengan bilangan lainnya, bilangan cacah memiliki operasi hitung pengurangan. Bilangan cacah adalah bilangan yang nilai bulat positif dan dimulai dengan angka 0. Pengurangan bilangan cacah bisa dilakukan dengan metode pengurangan susun panjang. Pengurangan bilangan cacah tidak memiliki sifat komutatif (pertukaran) ataupun sifat asosiatif (pengelompokan). Maka, pengurangan bilangan cacah dengan angka depan lebih besar akan tetap menghasilkan bilangan cacah. Misalnya 9-5 = 4 (empat adalah bilangan bulat positif atau bilangan cacah). Berikut cara pengurangan bilangan cacah susun panjang.
- Menguraikan masing-masing bilangan yang akan dikurangkan.
- Kurangkan bilangan sesuai dengan nilai tempatnya.
- Lakukan operasi pengurangan dari nilai tempat yang terkecil ke nilai tempat yang terbesar (dari kanan ke kiri).