Aksi Nyata "Menyebarkan Pemahaman Merdeka Mengajar" Oleh Ibu Fildzah Masturah, S.Pd

Topik Merdeka Mengajar

  1. Pemahaman gagasan dan prinsip pendidikan berdasarkan pemikiran KHD
  2. Pemahaman untuk memfasilitasi murid agar tumbuh sesuai dengan kodratnya
  3. Penerapan pembelajaran yang memerdekakan murid

5 Modul Merdeka Belajar:

1. Mengenali dan memahami diri sebagai Pendidik

   Sebagai seorang Pendidik sebelum memahami peserta didik, perlu dimulai dengan memahami diri sendiri terlebih dahulu yaitu kelemahan dan kelebihan yang dimiliki. Mengenali diri sendiri dapat dimulai dengan menggali kembali alasan kita menjadi seorang pendidik serta pengalaman kita sejak menjadi seorang pendidik

2. Mendidik dan Mengajar

   Mendidik adalah membimbing siswa menjadi pribadi yang jujur, sopan santun, baik dan bertanggung jawab. Sedangkan mengajar adalah membimbing siswa menjadi pintar dan cerdas. Sebagai Pendidik sebaiknya menerapkan pembelajaran sesuai dengan definisi Ki Hadjar Dewantara.

    3. Mendampingi murid dengan utuh dan menyeluruh

       Pendidik memberikan kebebasan siswa dalam mengekspresikan pemikirannya dan memfasilitasi siswa untuk dapat mengembangkan ide-idenya. Selain itu Pendidik harus bisa berkembang sesuai dengan keadaan zaman dan kondisi sekolah.

    4. Mendidik dan melatih kecerdasan budi pekerti

       Budi pekerti merupakan akhlak, sifat dan tingkah laku yang ditunjukkan seseorang. Orang yang tidak bersikap egois dan cenderung menunjukkan sikap dan perilaku rendah hati di sebut orang yang memiliki budi pekerti. Untuk itu perlu nya pendidik dalam menanamkan budi pekerti kepada siswa agar siswa menjadi manusia yang berakhlak dan bertanggung jawab.

    5. Pendidikan yang mengantarkan keselamatan dan kebahagiaan

        Sebagai pendidik selain memberikan pengetahuan dan informasi, kita juga harus memberikan pemahaman terkait kegunaan materi pelajaran dalam kehidupan bermasyarakat sehingga siswa mampu memahami dan mengenali kodratnya. Yang ditunjukkan dengan kontribusinya untuk masyarakat dan lingkungannya.