Diagram Lingkaran Kelas 6 SDN 16 Salama Kota Bima

   Tujuan pembelajaran ini adalah siswa mampu membuat diagram lingkaran atau menggunakan gambar lingkaran untuk penyajiannya. Guru menjelaskan penyajian diagram lingkaran menggunakan 2 langkah, yaitu :

  1. Diagram lingkaran dalam bentuk derajat
  2. Diagram lingkaran dalam bentuk persen

   Hal yang perlu diperhatikan dalam menggambar diagram lingkaran yaitu sebelum dibuatkan diagram lingkaran, terlebuh dahulu ditentukan besarnya persentase masing-masing data atau besarnya sudut juring dalam lingkaran masing-masing data. Setelah siswa paham dan mengerti dilakukan kegiatan evaluasi, siswa mengerjakan soal untuk dinilai sejauh mana materi yang sudah mereka mengerti.