Pembinaan Memba(Ca) Menu(Lis) Berhi(Tung) - SDN 16 Salama

Dalam pembinaan calistung, siswa tidak hanya diajarkan membaca/menulis/berhitung saja, namun ada hal menakjubkan yang dipelajari dan didapatkan. Diantaranya Membaca tidak sekadar membunyikan huruf-huruf, tetapi memahami dan menangkap inti dari bacaan sehingga mendapat kesimpulan dan rangkuman dari bacaan yang dibaca. Menulis bukan sekadar merangkai huruf dengan huruf, melainkan menulis sesuatu yang bermanfaat untuk diri sendiri dan sesama. Kemudian, berhitung tidak hanya berkaitan dengan angka, tetapi juga menghitung untung rugi dari suatu sikap, perkataan kita. Dari pembinaan sederhana (calistung) ini ada banyak yang kita pelajari dan diajarkan kepada siswa, terlebih di sekolah dasar yang menjadi dasar/awal dari pembentukkan pribadi yang baik untuk kelak.

Alhamdulillah siswa pembinaan calistung terus termotivasi untuk latihan membaca/menulis/berhitung, dengan sikap penuh perhatian yang diberikan guru pembina.